Masinton Minta Polri Rutin Umumkan Daftar Buron
jpnn.com - JPNN.com - Anggota Komisi III DPR Masinton Pasaribu memuji kecepatan polri dalam menangkap terduga pelaku pembunuhan keluarga Dodi Triyono, di Pulomas, Jakarta Timur.
Namun, politikus PDI Perjuangan ini mengkritik kinerja Polri dalam mensosialisasikan para pelaku kejahatan yang masuk daftar pencarian orang (DPO).
"Ada hal yang saya kritisi dari peristiwa Pulomas. Ini kan pelakunya buronan, residivis, artinya selama ini masyarakat tidak tahu ada berapa banyak buronan (DPO), residivis yang masih gentayangan dan masih melakukan aksi-aksi kriminal," kata Masinton di Pressroom DPR, Kamis (29/12).
Seharusnya kepolisian secara rutin mengumumkan pelaku kejahatan yang masuk dalam DPO. Itu harus dilakukan oleh seluruh institusi Polri hingga di tingkat Polsek.
"Umumkan data ini setiap tahun. Dengan begitu, pelaku kriminal yang buron bisa diawasi juga oleh masyarakat," jelasnya.
JPNN.com - Anggota Komisi III DPR Masinton Pasaribu memuji kecepatan polri dalam menangkap terduga pelaku pembunuhan keluarga Dodi Triyono,
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Pemerasan Penonton DWP, Polri Harus Periksa Pimpinan 18 Oknum Polisi
- Brigjen Mukti Juharsa: Fredy Pratama Pasti akan Kita Tangkap
- 18 Polisi Terduga Pemeras Penonton DWP Mencoreng Institusi, Kompolnas Minta Polri Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Tuntutan Pemecatan, Honorer Non-Database BKN Minta Kesempatan Kedua
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan