Masjid Besar Segera Berdiri di PIK 2, Menag Pancangkan Tiang Perdana

Masjid Besar Segera Berdiri di PIK 2, Menag Pancangkan Tiang Perdana
Menteri Agama RI Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA dan Direktur Utama Agung Sedayu Group Letnan Jenderal TNI (Mar) (Purn.) Dr. Nono Sampono bersama sejumlah tokoh pada Pemancangan Perdana Masjid di PIK berlokasi di Simpang Empat – Gate 5 Riverwalk Island, PIK, Jumat (7/3/2025). Foto: Humas Agung Sedayu Group

Pembangunan Masjid Al-Ikhlas PIK diharapkan menjadi lebih dari sekadar tempat ibadah, tetapi juga sebagai simbol keharmonisan dan keindahan Islam di tengah dinamika perkotaan.

Sebuah tempat di mana iman dan arsitektur bertemu, menciptakan suasana yang damai dan penuh keberkahan.

Dengan dimulainya pembangunan Masjid PIK di Riverwalk Island, Agung Sedayu Group kembali menegaskan komitmennya dalam menghadirkan kawasan yang tidak hanya maju secara infrastruktur, tetapi juga memberikan ruang bagi nilai-nilai budaya dan spiritualitas, guna menciptakan kehidupan yang lebih harmonis bagi semua.(jpnn)

Agung Sedayu Group menggelar Pemancangan Perdana Masjid di PIK berlokasi di Simpang Empat – Gate 5 Riverwalk Island, PIK.


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News