Massa Aksi 212 Siap Gabung Demo Mahasiswa 30 September
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah massa dari organisasi masyarakat (ormas) menggelar aksi Mujahid 212 di sekitar Patung Kuda Arjuna Wihaha, Jakarta Pusat atau berdekatan dengan Istana Negara, Sabtu (28/9).
Massa yang berasal dari Front Pembela Islam, Alumni 212 dan sejumlah ormas Islam lainnya menggelar orasi dengan damai.
Dengan tajuk selamatkan NKRI, massa menolak adanya pelemahan terhadap demokrasi dan penegakan hukum, khususnya korupsi.
“Jangan sampai hak kita sebagai warga negara dibatasi oleh rezim,” ujar salah satu orator. Dia juga mengajak massa yang hadir untuk kembali turun ke jalan pada 30 September nanti.
Massa aksi kali ini diminta bergabung dengan mahasiswa di depan Gedung DPR pada 30 September.
“Siap bergabung dengan mahasiswa?” tanya orator dan langsung dijawab siap secara serentak oleh massa.
Kegiatan penyampaian pendapat ini sendiri berakhir setelah salat zuhur. Massa yang berasal dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga dewasa membubarkan diri setelah azan salat berakhir. (cuy/jpnn)
Massa aksi 212 akan kembali turun ke jalan pada 30 September nanti bersama demo mahasiswa.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Said Didu Rusak Kerukunan di Banten, Mahasiswa Islam Desak Aparat Bertindak
- Koalisi BEM Banten Serukan Tolak Upaya Said Didu Mengadu Domba terkait PIK 2
- Flyer Gugat Dana Kampanye Rano Karno Disabotase, Aksi Mahasiswa Batal
- Ribuan Mahasiswa Beri Dukungan kepada Ahmad Ali, Begini Alasannya
- HUT ke-24 Banten, HMI Serang Serukan Lawan Politik Dinasti
- Demo di Mabes Polri, Mahasiswa Minta Kapolda Sulsel Dicopot