Massa FPI Khawatir Habib Rizieq Ditangkap, Begini Cara Mereka Mengantisipasi
Pria 28 tahun itu ini menegaskan, hanya karomah dari Habib Rizieq lah yang menyebabkan massa berjumlah puluhan ribu bisa berkumpul di Petamburan.
Belum lagi, lanjut dia, ada massa yang jumlahnya sangat besar turut mengawal kedatangannya di Bandara Soekarno-Hatta.
Dia tak bisa menyembunyikan kegembiraannya atas kedatangan Habib Rizieq.
Menurutnya, karena sosok Habib Rizieq maka hari ini bisa berkumpul massa dari sejumlah ormas seperti FBR, Forkabi, dan yang lainnya untuk bersatu menyambut kehadirannya.
"Kalau saya bilang nih ya, ini seolah Makkah pindah ke Petamburan. Lihat saja banyaknya orang ini, saya ingat aksi waktu di Monas dulu," tuturnya.
Dia berharap, pihak aparat nantinya tak lagi mencari-cari kesalahan Habib Rizieq.
Dia sudah banyak membaca di situs berita, kasus hukum Habib Rizieq sebelum pergi ke Arab Saudi, mulai diungkit-ungkit lagi.
"Kami ingin kehadiran Habib ini benar-benar bisa mewujudkan revolusi akhlak," tegas dia. (dkk/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Salah seorang simpatisan FPI menyampaikan kekhawatirannya Habib Rieziq ditangkap, terkait kasus-kasus terdahulu.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- PLN Indonesia Power Bantu Korban Kebakaran di Petamburan
- Lihatlah Aksi Warga Banten Tolak PSN PIK 2, Kiai Ikut Turun ke Jalan
- Berdiri di Depan Massa Reuni Akbar PA 212, Habib Rizieq Menyampaikan Pesan, Lantang
- Lihat Itu Massa Reuni Akbar PA 212 yang Beraksi Hari Ini, Mars FPI Menggema di Monas
- Beredar Pakta Integritas RK-Suswono dengan FPI, Isinya Penuh Isu Sara
- Tokoh Islam Pendukung Anies Ramai-Ramai Dukung Ridwan Kamil-Suswono