Massa Geruduk Kantor PPP, Tuntut Suharso Mundur
jpnn.com, JAKARTA - Sekelompok massa mengatasnamakan Front Kader Penyelamat Partai Persatuan Pembangunan (FKPP PPP) melakukan aksi demonstrasi di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (18/7).
Massa menuntut Suharso Monoarfa mudur dari jabatan sebagai Ketua Umum PPP.
Anggota FKPP PPP Wahyudin mengatakan pihaknya sydag jenuh dengan kebijakan dan aturan sewenang-wenang Suharso Monoarfa.
“Kami adalah kader militan PPP sejak masa Orde Baru hingga saat ini. PPP sebagai rumah besar umat Islam Indonesia terus diperjuangkan agar terakomodasinya kepentingan umat Islam dalam mencapai kesejahteraan dan keadilan," kata dia di lokasi.
Dia menilai Suharso tidak pernah memunculkan identitas partai yang melambangkan perjuangan dan nilai sejarah yang menjadi dasar pergerakan PPP.
“Arogansi, otoritarianisme, dan kepentingan pribadi Suharso Monoarfa sangat mewarnai roda organisasi PPP saat ini. Dalam beberapa tahun belakangan nilai sejarah dan perjuangan para ulama, kader, dan simpatisan tidak lagi menjadi dasar pergerakan PPP,” tambah Wahyudin.
Wahyudin melihat PPP sangat terpuruk kondisinya saat ini. Pada 2019, PPP hampir tidak lolos parlementary treshold (PT) dan survei hari ini partai berada elektabilitas 1,7 persen.
"Kami takut PPP hilang di 2024. Tentunya kami yakin bahwa Bapak Presiden pun tidak ingin PPP tinggal sejarah dan PPP hilang di tangan Suharso Monoarfa,” ungkapnya.
Pada 2019, PPP hampir tidak lolos parlementary treshold (PT) dan survei hari ini, elektabilitas partai berada di 1,7 persen.
- Mardiono Jadikan Harlah ke-52 PPP Sebagai Momentum Bertransformasi Lebih Baik
- PPP Jakarta Apresiasi Kinerja Polisi Pas Pilkada & Pilpres, Sampai Dirasakan Kader Partai
- Buntut Insiden di Arena Mukernas PPP, Mardiono dan Orang Kepercayaannya Disomasi
- Kisruh! Orang Dekat Mardiono Ancam Eks Ketum IPNU di Arena Mukernas II PPP
- Rommy Minta Pengurus Partai Tobat, Wasekjen PPP Bereaksi Begini
- Kader Pengin Dukung Ahmad Ali Jadi Ketum PPP, AD/ART Minta Diubah