Massa Out, Kimi Berlabuh di Ferrari
jpnn.com - LONDON - Ferari memberikan kejutan besar di balapan Formula 1. Pabrikan asal Italia tersebut berhasil menggaet jagoan Lotus, Kimi Raikkonen untuk balapan musim 2014 mendatang. Sebelumnya, Kimi ramai diberitakan bakal bergabung di Red Bull.
Laman BBC, Rabu (11/9) melansir, pembalap asal Finlandia berusia 33 tahun tersebut sudah sepakat untuk pindah ke Ferrari. Belum diketahui berapa lama kontrak yang terjalin anatar kedua belah pihak. Namun, bagi Kimi, ini adalah aksi balik kucing yang dilakukannya.
Bergabungnya Kimi tak lepas dari keputusan mundur yang dilakukan Felipe Massa. Pembalap asal Brazil tersebut akhirnya memilih out dari Ferrari seiring hasil buruk yang ditorehkannya sepanjang musim ini.
“Saya tak memiliki perasaan yang buruk dengan Ferrari. Saya pernah memiliki kenangan bagus bersama Ferrari. Saya pernah memenangi gelar juara dunia bersama mereka,” terang Kimi seperti dilansir BBC.
Kehadiran Kimi bakal membuat manajemen Ferrari bekerja ekstrakeras menghadapi ego pembalap untuk balapan musim mendatang. Sebab, saat ini, Ferrari memiliki Fernando Alonso yang merupakan nama besar di balapan jet darat tersebut.
Keberadaan Kimi membuat Ferrari memiliki komposisi Batman-Batman. Itu merupakan sebutan untuk tim yang memiliki dua pembalap dengan kemampuan sama bagus. (jos/jpnn)
LONDON - Ferari memberikan kejutan besar di balapan Formula 1. Pabrikan asal Italia tersebut berhasil menggaet jagoan Lotus, Kimi Raikkonen untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Belum Bisa Taklukkan Kunlavut Vitidsarn, Ginting Ungkap Penyebabnya
- Malaysia Open 2025: Putri KW dan Lanny/Fadia Selamatkan Wajah Indonesia
- Pelita Jaya Berambisi Pertahankan Gelar IBL dan Moncer di BCL 2025
- Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia