Massa Underbow Geruduk Kantor PPP
Jumat, 17 April 2009 – 13:38 WIB
JAKARTA – Konflik internal di tubuh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tampaknya sudah tidak bisa lagi ditutup-tutupi. Kini, konflik antarpetinggi partai berlambang Kabah itu sudah merembet ke tingkat bawah. Jumat (17/4) pagi, ratusan massa dari organisasi sayap (underbow) PPP malahan ‘menyerbu’ kantor pusat partainya yang terletak di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat. ”Kami yang ada di organisasi sayap tidak pernah diajak bicara. Padahal kita tahu, yang namanya partai itu kan bukan milik perseorangan, bukan milik ketua umum, bukan milik sekjen. Kader harus diajak bicara sebelum mengeluarkan kebijakan,” ujar Alfian kepada wartawan di halaman kantor DPP PPP.
Massa gabungan dari Gerakan Pemuda Kabah (GPK), Gerakan Muda Persatuan Indonesia (GMPI) ini satu suara mendesak Suryadharma Ali turun dari kursinya. Massa mendesak segera digelar Muktamar Luar Biasa (MLB).
Ketua GPK Alfian Tanjung secara lugas mengancam tidak akan meninggalkan gedung yang didominasi cat hijau itu sebelum tuntutannya dikabulkan. Menurutnya, oragnisasi sayap PPP sangat kecewa dengan manuver-manuver politik para petinggi PPP dalam membicarakan koalisi pilpres mendatang.
Baca Juga:
JAKARTA – Konflik internal di tubuh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tampaknya sudah tidak bisa lagi ditutup-tutupi. Kini, konflik antarpetinggi
BERITA TERKAIT
- Wayan Sudirta Soroti Sejumlah Persoalan di Institusi Polri Termasuk Kasus Penembakan Anggota Paskibraka di Semarang
- Aktif Mendorong Percepatan Reformasi Sektor Keuangan, Misbakhun Raih detikJatim Awards 2024
- Polda Riau Sita 30 Kg Sabu-Sabu, Irjen Iqbal Ancam Jerat Hukuman Mati Bandar Narkoba
- Bea Cukai Serahkan Barbuk Kasus Rokok Ilegal ke Kejari Kota Semarang, Ada Mobil Mewah
- Siswa SMKN 4 Semarang Tewas Diduga Ditembak Polisi, Kombes Irwan Sebut Ada Tawuran
- 18 Ketua Kadin Provinsi Ajukan Gugatan Penyelenggaraan Munaslub 2024