Masuk Jalan Tol, Jambret Diringkus Polisi
Jumat, 01 Februari 2013 – 12:41 WIB
SEMARANG - Pelarian dua jambret yang kerap beraksi di traffic ligh berakhir di jalan tol Gayamsari. Kawanan jambret bersenjata tajam itu diringkus melalui drama pengejaran yang dilakukan oleh aparat Polsek Gayamsari.
Seorang jambret, Adi Setiaji alias Terong (20), warga Jalan tawangrejosari, RT 01 RW 02, Tawangmas Baru, Semarang Barat berhasil diringkus, sementara rekannya, Solikin (25), berhasil meloloskan diri.
Drama kejar-kejaran itu bermula setelah kedua jambret usai beraksi menggasak tas pasangan suami istri di perempatan traffic light dekat pos Satlantas Gayamsari, Kamis (24/1) sekitar pukul 05.00 WIB.
Mengetahui penjambretan itu, korban, Murni (29) dan Supono (35) warga asal Tegalsari RT 12 RW 03, Desa Ketro, Tanon, Sragen itu langsung berteriak. Kontan saja, teriakan korban membuat panik kedua pelaku yang langsung tancap gas. Teriakan itu juga di respon petugas di pos jaga yang segera melakukan pengejaran.
SEMARANG - Pelarian dua jambret yang kerap beraksi di traffic ligh berakhir di jalan tol Gayamsari. Kawanan jambret bersenjata tajam itu diringkus
BERITA TERKAIT
- Pasutri Pembunuhan Anak Kandung di Bekasi Ditetapkan Tersangka
- Hendri Berani Bergulat dengan Polisi
- Kader Partai Ummat Ditangkap Polisi, Kasusnya Berat Banget
- Warga Semarang Tewas Diduga Dipukuli Oknum Polisi Jogja
- Rekonstruksi Penembakan Bos Rental Mobil oleh Oknum TNI AL, Rizky Ungkap Hal Ini
- Oknum TNI AL Peragakan Penembakan Bos Rental Mobil, Keluarga Korban Emosional