Masyarakat Adat Papua Datangi Markas TNI AL, Langsung Bertemu Panglima Komando
Jumat, 01 Juli 2022 – 04:00 WIB

Panglima Komando Armada III Laksamana Muda TNI Irvansyah menerima kunjungan lembaga masyarakat adat se-Sorong Raya yang dipimpin oleh ketua harian LMA Papua Barat Frangky Umpain di Pasific Room Mako Koarmada III, Kamis (30/6/2022) ANTARA/HO-Komando Armada III.
"Sehingga nantinya para siswa sekolah tersebut dapat dididik untuk dipersiapkan memimpin di berbagai bidang baik militer maupun sipil," ujar Pangkoarmada III dikutip dari Antara, Kamis.
Frangky Umpain yang juga Ketua Harian LMA Papua Barat mengucapkan terima kasih atas kesediaan Pangkoarmada III menerima tokoh-tokoh masyarakat adat.
Menurut dia, kedatangannya bersama rombongan untuk menjelaskan visi dan misi LMA serta melaksanakan dialog berbagai topik yang bertujuan untuk kemajuan Papua,
“Serta mengapresiasi ide dan saran Pangkoarmada III dalam peningkatan pendidikan bagi generasi muda Papua melalui pendirian sekolah unggulan di Papua Barat," kata dia. (antara/jpnn)
Komando Armada III TNI Angkatan Laut (AL) menggelar pertemuan dengan Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Sorong Raya, Papua Barat.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
BERITA TERKAIT
- LPSK Turun Tangan di Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Mantan Rektor UNU Gorontalo
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan