Masyarakat Baduy Punya 3 Permintaan ini

jpnn.com - BANTEN - Ribuan masyarakat Baduy tak ingin menyia-siakan gelaran Seba Baduy 2016. Ajak itu mereka jadikan sebagai sarana untuk menyampaikan aspirasi kepada Kepala Daerah di tempat mereka bermukim, Kabupaten Lebak.
Ditemui saat pelepasan warga Baduy di Kantor Bupati Lebak, Saija, Jaro Kanekes (Tetua Baduy) menyatakan ada tiga permintaan masyarakat Baduy kepada Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya.
"Pertama, warga Baduy meminta agar kolom agama dalam KTP tidak dikosongkan. Mereka ingin, kolom agama diisi dengan agama orang Baduy yaitu sunda wiwitan," ujar Saija, Sabtu (14/5).
Kedua, sambung Saija, warga Baduy meminta kepada Pemkab Lebak dan pihak keamanan untuk dilibatkan menjaga kelestarian alam di Taman Nasional Gunung Halimun.
Ketiga, warga Baduy juga meminta kepada Pemkab Lebak untuk diberikan bantuan lahan seluas enam hektare untuk pertanian.
"Karena lahan yang ada sekarang sudah sempit," tandas Saija. (mg5/jpnn)
BANTEN - Ribuan masyarakat Baduy tak ingin menyia-siakan gelaran Seba Baduy 2016. Ajak itu mereka jadikan sebagai sarana untuk menyampaikan aspirasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus