Masyarakat Bisa Bantu KBS
Rabu, 26 Maret 2014 – 18:44 WIB
SURABAYA - Upaya perbaikan Kebun Binatang Surabaya (KBS) terus dilakukan. Rencana paling baru adalah membuat sistem agar masyarakat bisa membantu KBS. Baik memberi makan satwa maupun meningkatkan sumber daya manusia (SDM) KBS. Perusahaan maupun perorangan bisa ikut menyukseskan program tersebut.
Dirut Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS Ratna Achjuningrum menuturkan, pihaknya kini mengembangkan program sahabat satwa. Kalau dulu yang bisa membantu hanya perusahaan, saat ini masyarakat umum bisa ikut berperan. ''Kami membuka tangan untuk setiap orang yang ingin membantu KBS,'' jelasnya.
Jadi, setiap lembaga dan perorangan bisa membantu memberikan pakan satwa dalam waktu tertentu. Selain itu, khusus untuk perorangan tidak terbatas masalah pakan. Kalau ada orang yang berprofesi peragawati tapi ingin membantu KBS, mereka bisa memberikan pelatihan kepada karyawan KBS. ''Dengan demikian, karyawan bisa melayani dengan baik. Jadi, tidak terbatas,'' paparnya.
Baca Juga:
SURABAYA - Upaya perbaikan Kebun Binatang Surabaya (KBS) terus dilakukan. Rencana paling baru adalah membuat sistem agar masyarakat bisa
BERITA TERKAIT
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi