Masyarakat Disuruh juga Makan Jagung
Rabu, 09 Maret 2011 – 13:37 WIB
Menteri Pertanian Suswono mengatakan, pemerintah menargetkan bisa mengurangi 1,5 persen konsumsi beras per kapita rakyat Indonesia. Hanya saja diakui, sulit mensosialisasikan program ini kepada masyarakat yang memang sudah terbiasa mengkonsumsi beras.
Baca Juga:
‘’Makanya perlu dikampanyekan, makan itu tidak mesti makan nasi. Jadi ada jagung, singkong, sayur-sayuran, daging dan lainnya. Tapikan mengubah mainset masyarakat ini tidak gampang. Kita ingin kesadaran masyarakat ini cepat berubah,’’ kata Suswono.
Sementara itu, Menteri BUMN Mustafa Abu Bakar mengatakan pihaknya tetap berupaya meningkatkan ketahanan pangan dengan langkah-langkah konkrit. Diantaranya peningkatan produksi dengan menambah varietas padi unggul dan perluasan lahan pertanian. Distribusi dan konsumsi beras juga diatur sedemikian rupa untuk memperkuat ketahanan pangan.
‘’Kami juga meminta perluasan lahan percobaan atau budidaya milik BUMN disamakan dengan lahan rakyat. Jadi penerapan teknologi atau benih-benih baru yang diterapkan itu cukup tersedia lahan untuk diantarkan ke masyarakat,’’ kata Mustafa.(afz/jpnn)
JAKARTA—Pemerintah menyusun roadmap ketahanan pangan baru. Salah satunya mengurangi konsumsi beras per kapita. Selama ini konsumsi beras di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Selamat, Pertamina Raih Penghargaan Internasional Bidang Investor Relations
- Diaspora Loan BNI Bantu Pemilik Bakso Ini Kembangkan Bisnis di Seoul
- Gandeng 30 UMKM Binaan, DMI Gelar Festival Rumah Wirausaha Masjid
- 20 Unit Bus Listrik CKD Pertama dari VKTR & Karoseri Laksana Resmi Beroperasi, Layani Rute Ini
- Ini Capaian yang Diraih Pertamina Sepanjang 2024, Keren
- Harga Emas Antam Melonjak Hari Ini 11 Januari, Jadi Sebegini Per Gram