Masyarakat Dukung Percepatan Pengesahan AMDAL PTFI
Adapun beberapa harapan masyarakat adalah meningkatkan kesempatan dan peluang kerja bagi masyarakat setempat, menggerakkan roda ekonomi, khususnya di Kabupaten Mimika dan Provinsi Papua Tengah, serta meningkatkan pendapatan pemerintah pusat dan daerah melalui pajak, royalti, dan deviden.
Rapat AMDAL sore itu ditutup dengan pembacaan Hasil Rapat di mana perwakilan masyarakat menyatakan menyetujui AMDAL perusahaan segera disahkan dengan beberapa masukan seperti memastikan keterlibatan lembaga adat dalam pelaksanaan investasi sosial (kesehatan dan tenaga kesehatan, pendidikan layak untuk anak-anak, air bersih, tenaga kerja, perumahan yang layak).
Sebagai informasi, permohonan izin AMDAL ini adalah untuk area pertambangan yang sudah ada sebelumnya, jadi tidak ada pembukaan lahan baru. Operasi tambang dilakukan di tempat yang sama.(mcr10/jpnn)
Masyarakat di sekitar wilayah operasi tambang PT Freeport Indonesia menyetujui dan mendukung percepatan pengesahan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL)
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul
- MIND ID Pamerkan Penerapan K3 & Kesetaraan Gender di D Futuro Futurist Summit 2024
- Warga Menjarah Truk Tambang Saat Rusuh di PIK 2 Tangerang
- Freeport dan Antam Bersinergi, Erick Dorong Lonjakan Cadangan Emas Batangan di Dalam Negeri
- Sepakat, Antam Beli Mayoritas Emas Produksi Freeport
- Dukung Proses Pemurnian, Linde Mulai Pasokan Gas Industri kepada Freeport
- Tak Ingin Seperti Nauru, Pj Gubernur Kaltim Kampanyekan Penanaman Kembali Bekas Tambang