Masyarakat Shalat Minta Hujan

KUTA MAKMUR - Akibat kemarau berkepanjangan, masyarakat Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara menggelar Shalat Istisqa di lapangan Bola Kaki Buloh Blang Ara, tepatnya depan kantor camat setempat, Jum’at (14/3).
Shalat yang dipimpin oleh Tgk H M Nasir (Walet Pante), diikuti oleh ratusan warga sekitar.
Masyarakat berharap dengan shalat tersebut, Allah SWT segera menurunkan hujan. Pasalnya dalam dua bulan terakhir, hujan tak kunjung turun sehingga persawahan, kebun dan sumur kering.
Dalam ceramah Khatib Tgk H Nurdin Thaib (Abati) meminta semua masyarakat menjauhi maksiat dan memperbanyak ibadah, meramaikan masjid dan meninggalkan semua hal-hal berbau dosa. Hal ini penting agar Allah tidak menurunkan bencana seperti kemarau.(sjm)
KUTA MAKMUR - Akibat kemarau berkepanjangan, masyarakat Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara menggelar Shalat Istisqa di lapangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gelombang Tinggi Berpotensi Terjadi, BMKG Imbau Nelayan di DIY Tunda Melaut
- Banjir-Longsor di Madiun Mengakibatkan Satu Orang Hilang
- Panen Raya di Gresik, Mentan Amran Pantau Harga Gabah Petani
- THR PNS & PPPK Pasaman Rp 27 Miliar, Pencairan Menunggu Transfer Anggaran dari Pusat
- Tol Palembang-Betung Dibuka Fungsional Mulai H-7 Lebaran 2025
- Bocah Tewas Terseret Banjir di Palangka Raya