Mataram Butuh 20 Ribu Rumah Layak Huni
Sabtu, 06 April 2013 – 08:56 WIB
MATARAM--Penduduk Kota Mataram saat ini sudah mencapai 400 ribu lebih. Ada 100 ribu lebih rumah yang dimiliki warga ibukota NTB ini. Wali Kota Mataram, H Ahyar Abduh, mengatakan, baru ada 80 ribu rumah yang masuk kategori layak huni. "Sisanya ada 20 rumah layak huni yang kita butuhkan," katanya. Ditambahkan, bila pembangunan rusunawa di Turida rampung, kebutuhan rumah warga bisa terpenuhi sebagian. Belum lagi ditambah bantuah rehab rumah maupun bedah rumah yang akan dilakukan. "Tahun ini percepatan pembangunan bisa kita lakukan," tandasnya.
Disebutkan, kekurangan rumah layak huni ini yang membuat pemerintah terus berikhtiar untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Mengandalkan anggaran dari daerah provinsi maupun pusat. "Harapannya secepatnya bisa terpenuhi kebutuhan rumah masyarakat kita," sambungnya.
Baca Juga:
Salah satu bentuk pemenuhan kebutuhan rumah layak, kata orang nomor satu di Kota Mataram ini, dengan pembangunan rumah susu sederhana sewa di kawasan Turida. Kota Mataram mendapat bantuan dua twin block. Sebelumnya, sudah dibangun satu twin block rusunawa di Selagalas. "Yang di Selagalas itu memiliki lebih 90 kamar," terangnya.
Baca Juga:
MATARAM--Penduduk Kota Mataram saat ini sudah mencapai 400 ribu lebih. Ada 100 ribu lebih rumah yang dimiliki warga ibukota NTB ini. Wali Kota Mataram,
BERITA TERKAIT
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal