Mati dengan Mesra, Pasutri Tewas Saat Bercinta di Tempat Mandi
jpnn.com - PASUTRI Charles Mckenzie, 67 dan Dorothy, 63, bisa jadi adalah pasangan paling mesra hingga akhir hidupnya. Pasangan uzur asal Kanada tersebut ditemukan meninggal dunia di tempat mandi sebuah resort di Meksiko saat sedang bercinta. Kala itu keduanya sedang berlibur untuk menghadiri pernikahan anak perempuannya.
Pihak berwenang setempat menduga bahwa kematian Charles disebabkan oleh serangan jantung, sedangkan si istri meninggal karena sesak napas.
Mereka ditemukan tak bernyawa pada Selasa (10/11) sekitar pukul 10.00. Padahal itu adalah dua hari sebelum anak perempuan mereka naik ke altar untuk melangsungkan pernikahan.
Kematian Charles dan Dorothy diketahui saat putri pasangan tersebut datang untuk mengetuk pintu kamar hotel orang tuanya. Dia ingin menanyakan mengapa tidak ikut sarapan. Tapi karena tak ada jawaban, dia pun meminta pertolongan pada petugas hotel.
Saat dibuka, ternyata keduanya sudah tidak bernyawa tanpa busana di dalam tempat mandi.
Ya, calon mempelai dengan anggota keluarga yang lain sedang menginap di hotel pinggir pantai Playaca Palace Hotel di Playa del Carmen.
Pihak hotel pun membantah pasangan suami istri ini meninggal karena tersengar arus pendek saat berendam di tempat mandi.
“Kamar hotel kondisinya baik-baik saja. Semua peralatan dan perlengkapan bekerja dengan sempurna. Menurut pihak keluarga keduanya terkena serangan jantung,” ujar juru bicara hotel David Rubeo seperti dilansir The Sun. (mas/jpnn)
PASUTRI Charles Mckenzie, 67 dan Dorothy, 63, bisa jadi adalah pasangan paling mesra hingga akhir hidupnya. Pasangan uzur asal Kanada tersebut ditemukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas