Mattia Destro di Antara Milan dan Chelsea

jpnn.com - ROMA - Masa depan Mattia Destro masih menjadi teka-teki besar. Di satu sisi, Destro masih menjadi penggawa AS Roma. Namun, di sisi lain, beberapa tim besar sudah tak sabar menggaet bomber timnas Italia itu.
AC Milan, Chelsea dan Tottenham Hotspur adalah beberapa tim yang berminat menggunakan tenaga Destro. Hal itu diungkapkan Caludio Vigorelli yang tak lain merupakan agen Destro.
“Milan atau Chelsea? Pasar selalu tak bisa ditebak. Namun, mereka adalah dua klub yang sangat menarik,” terang Vigorelli sebagaimana dilansir laman Corrierre Dello Sport, Senin (25/8).
Namun, semua tim yang menginginkan jasa Destro harus mengeluarkan dana besar. Pasalnya, Roma hanya mau melepas Destro dengan harga di kisaran 25 juta Euro atau sekitar Rp 389 miliar (Euro= Rp 15.578).
“Saya tak bisa menampik dia menjadi pusat perhatian. Jose Mourinho (pelatih Chelsea) sangat mengaguminya. Sementara, Milan bisa membuat langkah penting dalam waktu dekat,” tegas Vigorelli. (jos/jpnn)
ROMA - Masa depan Mattia Destro masih menjadi teka-teki besar. Di satu sisi, Destro masih menjadi penggawa AS Roma. Namun, di sisi lain, beberapa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perempat Final Liga Champions: Spanyol, Inggris, dan Jerman Terbanyak
- Resmi, 2 Pemain Persib Bandung Dipanggil Timnas
- Atletico Madrid vs Real Madrid: Gol Penalti Alvarez Dianulir, Los Blancos ke 8 Besar
- Patrick Kluivert: Masa-masa yang Menyenangkan di Depan Mata
- SM dan Pacific Berjaya, Begini Klasemen Sementara IBL 2025
- 10 Wakil Indonesia Tembus 16 Besar All England 2025