Mau Bertugas di Poso, Dokter Dijanjikan Insentif Rp 3 juta per Bulan
Kamis, 07 Maret 2013 – 03:02 WIB

Mau Bertugas di Poso, Dokter Dijanjikan Insentif Rp 3 juta per Bulan
POSO - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Poso, Sulawesi Tengahsetempat saat ini tengah berjuang untuk mendatangkan tenaga dokter. Perjuangan dilakukan tak lepas dari masih timpangnya antara jumlah dokter yang sudah ada dengan dokter yang dibutuhkan.
Kepala Dinkes Poso dr Asnah Awad MARS mengatakan kebutuhan tenaga dokter di Poso masih sangat banyak. Khususnya untuk kebutuhan dokter di Puskesmas-Puskesmas. Tercatat, dari 21 Puskesmas di Poso baru empat Puskesmas yang terpenuhi kebutuhan ideal dokternya. Yaitu Puskesmas Lawanga, Puskesmas Kawua, Puskesmas Kayamanya, dan Puskesmas Mapane.
Kebutuhan dokter ideal Puskesmas adalah 1 Puskesmas memiliki 2 dokter umum dan 1 dokter gigi. Sementara di antara Puskesmas lainnya baru memiliki masing-masing satu orang dokter. Bahkan tiga Puskesmas yakni Puskesmas Gintu, Puskesmas Lengkeka, Puskesmas Lore Peore belum memiliki dokter sama sekali. "Permintaan tenaga dokter ini yang sedang saya perjuangkan di Kementerian Kesehatan RI di Jakarta. Insya Allah tahun ini kita akan mendapatkan hasil yang baik, meski belum sepenuhnya terpenuhi idealnya," terang Asnah.
Jika ditilik dari jumlah Puskesmas yang ada, maka seharusnya Poso memiliki 63 dokter. "Kebutuhan dokter akan terpenuhi secara bertahap," tukasnya.
POSO - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Poso, Sulawesi Tengahsetempat saat ini tengah berjuang untuk mendatangkan tenaga dokter. Perjuangan dilakukan
BERITA TERKAIT
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan