Mau Ganti Pancasila? Hadapi Dulu Prabowo
jpnn.com, MANADO - Calon presiden Prabowo Subianto menegaskan kesetiaannya terhadap Pancasila dan NKRI di hadapan ribuan warga Kota Manado, Sulawesi Utara, Minggu (24/3).
BACA JUGA : Kabar Terkini soal Mobil Berpelat TNI Angkut Logistik Relawan Prabowo - Sandi
Prabowo bahkan menegaskan, jika ada pihak yang ingin merusak dan mengganti ideologi bangsa, harus berurusan dengannya.
"Siapa yang mau mengubah negara ini, siapa yang mau mengganti Pancasila akan berhadapan dengan saya," ujar Prabowo di lapangan Ternate Baru, Kota Manado.
BACA JUGA : Mengawali Kampanye Terbuka di Manado, Prabowo: Torang Samua Basudara
Ketua Umum Partai Gerindra ini kemudian bercerita seputar pengalamannya, yang sejak usia 18 tahun sudah mengabdikan diri untuk NKRI dengan masuk militer.
"Dari umur 18 tahun saya sudah teken siap mati untuk negara ini. Saya tidak rela NKRI hancur. Saya bersama bapak-bapak purnawirawan ini, kami ingin persembahkan hidup kami untuk bumi pertiwi, untuk kebahagiaan rakyat Indonesia," ucapnya.
Prabowo Subianto mengaku sejak usia 18 tahun sudah mengabdikan diri untuk NKRI dengan masuk militer.
- Prabowo Mewanti-wanti Menteri: Jangan Sering ke Luar Negeri Kalau Pakai Anggaran Negara!
- Menkomdigi Meutya Hafid Sapa Guru & Siswa di Daerah 3T, Sampaikan Pesan Prabowo
- Prabowo dan RK Bertemu Kamis Malam, Pengamat: Gestur Dukungan Politik
- Bahlil Lahadalia Dapat Tugas Khusus dari Presiden Prabowo
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Survei: Pemilih Prabowo Subianto dan Anies Baswedan akan Pilih Ridwan Kamil-Suswono