Mau Isi Bensin di SPBU, Andre Taulany Malah Lupa Bawa Dompet, Ini yang Terjadi
Minggu, 26 Juli 2020 – 07:56 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Andre Taulany baru saja membeli mobil klasik Mercedes Benz 300 CE untuk anaknya, Anrekenzy Salmansyah Taulany.
Setelah memberi kejutan, Andre langsung mencoba mobil tersebut bersama Kenzy-panggilan akrabnya, dan teman-temanya.
Ia mengajak putranya membeli bensin di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di dekat rumahnya.
Setiba di SPBU, tampak petugas cukup akrab dengan sosok Andre Taulany.
Pasalnya, mantan vokalis Stinky itu sempat membawa Tesla Model 3 ke SPBU itu dan membuat petugas kebingungan mencari tempat pengisian BBM-nya.
Alhasil, pertugas SPBU itu pun curiga dengan gelagat Andre ketika ia turun dari mobil.
"Isi bensin," ucap Andre.
"Ini beneran nih?," jawab petugas SPBU.
Andre Taulany berniat mengisi bensin untuk mobil klasik Mercedes Benz 300 CE tetapi malah lupa bawa dompet.
BERITA TERKAIT
- Terkait Pemanggilan Beberapa Pekerja, Pertamina Patra Niaga: Hanya Sebagai Saksi
- Menteri BUMN Dukung Strategi Pertumbuhan Ganda Pertamina
- Usut Kasus Digitalisasi SBPU, KPK Periksa Bos PT Pins hingga LEN Indonesia
- Bambang Komisi XII Anggap Suplai BBM Selama Nataru Lancar, Tidak Ada Kendala
- Luncurkan Green Movement UCO, Pertamina Patra Niaga Ubah Minyak Jelantah Jadi Biofuel
- Soal Kabar Dekat dengan Andre Taulany, Ayu Ting Ting Jawab Begini