Mau Kendaraan Awet? Gunakan BBM Sesuai Spesifikasi Mesin

"Kalau harga Premium dibuat mahal, konsumen akan pindah ke BBM lain yang lebih bersih tetapi harganya lebih murah," ungkap dia.
Sementara itu, Direktur Energi Watch Mamit Setiawan menyatakan, BBM RON rendah juga lebih boros dan berdampak negatif pada mesin.
Pemerintah disarankan mendorong masyarakat untuk beralih ke BBM dengan kualitas bagus.
"Karena pembakaran tidak sempurna, maka BBM RON rendah akan menghasilkan emisi sangat tinggi," ungkap dia.
Selain itu, kata dia, RON rendah juga akan menghasilkan karbon monoksida dan nitrogen dioksida yang tinggi.
Mamit menjelaskan, dengan menggunakan bahan bakar berkualitas membuat sistem pembakaran mesin lebih sempurna sehingga lebih irit BBM, mesin awet dan mempermudah perawatan kendaraan.
"Penggunaan BBM berkualitas akan mendorong penurunan emisi dan memperbaiki kualitas udara," jelas dia. (boy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Penggunaan BBM RON rendah selain merusak lingkungan, juga membuat mesin kendaraan cepat rusak sehingga disarankan untuk beralih ke BBM berkualitas lebih tinggi.
Redaktur & Reporter : Boy
- Kejagung Dinilai Tak Tepat Menjadikan Vendor Tersangka Kasus BBM
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Pertamina Resmi Tutup Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025, Suplai BBM-LPG Lancar
- SPBU di Denpasar Diduga Oplos BBM Pertalite
- Blending BBM Tindakan Legal Selama Mengikuti Izin dan Standar Mutu
- Tegas, Pertamina Pecat Sopir Truk BBM & Tutup SPBU di Klaten