Mau Memahami Keraton Yogya? Kunjungi Saja Situs Ini
"Kemudian pada tahun 2017, situs resmi Kraton Jogja diluncurkan dengan alamat kratonjogja.id. Situs resmi ini diharapkan dapat melengkapi saluran informasi yang akurat sekaligus menjadi museum virtual tentang kekayaan budaya Jawa di Keraton Yogyakarta," jelasnya.
Sejumlah tokoh hadir dalam prosesi peluncuran situs resmi Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat itu. Mulai dari Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Paku Alam X, Kepala Kejaksaan Tinggi DIY, Kapolda DIY, dan pemangku kepentingan yang lain.
Menteri Pariwisata Arief Yahya menyambut baik hadirnya www.keratonjogja.id yang diluncurkan Gubernur Sri Sultan HB X itu. Menurutnya, langkah itu sejalan dengan tiga prioritas besar Kemenpar tahun 2017 ini. Yakni program go digital, homestay desa wisata dan air connectivity.
"Website itu akan menjadi pintu bagi travellers di seluruh dunia untuk searching destinasi menarik di tanah air," ujar menteri yang juga jago soal teknologi informasi itu.(wah/jpnn)
Wisatawan semakin mudah memperoleh informasi mengenai Keraton Ngayogykarta Hadiningrat. Ada situs khsus Keraton Yogyakarta yang telah diluncurkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Relawan Breghas Siap Menangkan Hasto-Wawan: Programnya Konkret untuk Rakyat Yogyakarta
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Tyas A Fatoni Apresiasi Prestasi Dekranasda Sumut di Gebyar Kreasi Nusantara
- Geram Melihat Sampah di TPS Mandala Krida, Menteri LH Panggil Pemkot Yogyakarta
- KAI Properti Hadirkan Sentuhan Heritage dalam Beautifikasi Stasiun Yogyakarta
- Targetkan Kemenangan, Sekjen PDIP Ingatkan Megawati Dinggembleng di Yogyakarta