Mau Mudik Naik Bus? Ini 7 Terminal yang Disiapkan DKI
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan empat terminal bus antarkota antarprovinsi (AKAP) untuk mudik Lebaran 2022.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo menyebutkan, empat terminal itu adalah Pulo Gebang, Kampung Rambutan, Kali Deres, dan Tanjung Priok.
“Pak Menhub sudah umumkan sekitar 13 juta warga akan mudik dari wilayah Jabodetabek. Tentu, Jakarta juga bersiap,” ucap Syafrin di Balai Kota DKI, Senin (11/4).
Selain empat terminal utama tersebut, Dishub DKI menyiapkan tiga terminal bantuan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang.
“Ada tiga terminal bantuan yang disiapkan, yaitu Lebak Bulus, Grogol, dan Muara Angke,” katanya.
Syarat untuk mudik adalah sudah vaksin ketiga atau booster.
Sementara itu, pemudik yang baru vaksin kedua wajib melampirkan tes swab antigen dengan hasil negatif.
Syafrin menjelaskan, Dishub DKI bakal menyiapkan tempat untuk vaksin booster maupun tes swab antigen di terminal.
Dishub DKI menyiapkan total 7 terminal untuk penumpang Jabodetabek yang mudik dengan menggunakan bus
- SIG Bersama Pemprov DKI Merevitalisasi Trotoar di Kawasan Kuningan
- Pemprov DKI Jakarta Minta BUMD jadi Agen Pembangunan
- Usut Kasus Korupsi di Pemprov DKI, KPK Periksa Pemilik KJPP Wisnu Junaidi dan Rekan
- Jalan Berbayar di Jakarta Hanya di Zona Transportasi Umum Lengkap
- Usut Korupsi Pengadaan Lahan di Pemprov DKI, KPK Periksa Petinggi PT Nusa Kirana Real Estate
- KPK Panggil Made Elviani terkait Korupsi Pengadaan Lahan di Pemprov DKI Jakarta