Mau Nonton Persija hingga Konser Musik di Grand Launching JIS? Tiket Gratis Lho
Jumat, 22 Juli 2022 – 10:22 WIB

Potret warga memadati Jakarta International Stadium (JIS), untuk menyaksikan malam puncak HUT ke-495 Jakarta pada Sabtu (25/6). Pada Minggu (24/7), JIS siap menggelar grand launching. Foto/dok: Ryana Aryadita Umasugi/JPNN.com
jpnn.com, TANJUNG PRIOK - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membuka penjualan kedua untuk tiket nonton acara grang launching Jakarta International Stadium (JIS) yang akan digelar pada Minggu (24/7).
Grand launching JIS sendiri memiliki dua agenda, yakni konser musik dari pukul 16.00 hingga 18.00 WIB.
Konser ini diisi oleh tiga band kenamaan tanah air, yakni Dewa19 feat Virzha, Kotak, dan Setia Band.
Kemudian, akan ada pertandingan persahabatan antara Persija versus Chonburi FC, klub asal Thailand.
Untuk masyarakat yang ingin hadir, tiket tersebut tidak dipungut biaya alias gratis.
Berikut ketentuan membeli tiket grand launching JIS:
1. Unduh aplikasi JakLingko
2. Pembelian tiket maksimal 1 tiket per akun
Pemprov DKI Jakarta membuka penjualan kedua untuk tiket nonton acara grang launching Jakarta International Stadium (JIS) yang akan digelar pada Minggu (24/7)
BERITA TERKAIT
- Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Polisi Beri Penjelasan
- Viral Video Yuke Dewa 19 Gotong Bocah di Tasikmalaya, Begini Faktanya
- Gelar Konser Bulan Depan, Rossa Beberkan Persiapannya
- MKD Jamin Bakal Menindaklajuti Aduan Rayen Pono yang Laporkan Ahmad Dhani
- Jakarta Ramah Bersepeda, EJ Sport & Pemprov DKI Gelar Acara SilaturahRide 2025
- Ahmad Dhani Buka Kopi Dewa 19, Tempat Nongkrong Bernuansa Musik