Mau Sehat Ala Jokowi? Ini Jamunya
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengaku ketagihan jamu tradisional khas Jawa. Presiden yang lebih beken dengan sapaan Jokowi itu menuturkan, dirinya sudah selama 17 tahun lebih minum jamu setiap pagi.
Pengakuan Jokowi itu disampaikannya saat bertemu Gabungan Pengusaha Jamu Tradisional di Istana Negara, Jakarta, Senin (25/5). "Saya sudah lebih dari 17 tahun minum temu lawak jahe setiap pagi. Rutin dan tidak pernah kosong," ujarnya.
Pria asal Solo itu mengaku membeli sendiri bahan-bahan dasar jamu tradisional dan meramunya di rumah. Jokowi pun membanggakan khasiat jamu buatannya. Salah satunya untuk menghilangkan rasa lelah dan pegal setelah bekerja seharian.
"Setelah saya cek, temu lawak ada kandungan kurkuma. Itu bisa memperbaiki fungsi liver dan pencernaan lainnya. Temu lawak campur jahe, kalau saya pilih yang hangat. Saya juga rasakan ke sisi perut lebih enak," tutur Jokowi dengan bangga.
Jokowi pun berharap agar jamu sebagai warisan budaya tetap dipertahankan sebagai salah satu minuman yang dibanggakan bangsa Indonesia ke dunia internasional.(flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengaku ketagihan jamu tradisional khas Jawa. Presiden yang lebih beken dengan sapaan Jokowi itu menuturkan, dirinya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 59 Menteri & Wamen Kabinet Merah Putih Sudah Lapor LHKPN
- Menyerang Brimob, Jaksa Agung Sedang Cuci Tangan di Kasus Timah dan Tom Lembong?
- Arogansi Pengusaha Suruh Siswa Menggonggong Lenyap saat Ditangkap, Tangan Diborgol, Lihat
- Guru Besar UI Sebut Kunjungan Prabowo ke China dan AS Babak Baru Diplomasi Indonesia
- Gempur Rokok Ilegal di 2 Wilayah, Bea Cukai Amankan Barang Bukti Sebanyak Ini
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI