Mau Tahu Dokumen TPF Kasus Munir? Tunggu Dulu Yah...

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkpolhukam) Wiranto tampak bosan menjelaskan perkembangan tentang pencarian dokumen laporan akhir Tim Pencari Fakta (TPF) Meninggalnya Munir Said Thalib yang hilang.
Menurut Wiranto, dirinya sudah menjelaskannya beberapa waktu lalu. "Masa bolak-balik dijelasin tiap hari?” ujarnya di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (19/10).
Mantan Panglima ABRI itu menegaskan, proses pencarian masih terus berjalan. "Kan sudah ada proses pencariannya," ujarnya singkat.
Lantas bagaimana langkah Kemenkopolhukam jika dokumen tersebut telah ditemukan? "Ya ditunggu saja," pungkas Wiranto.
Sebelumnya, majelis persidangan Komisi Informasi Pusat (KIP) beberapa waktu lalu memutuskan agar dokumen hasil investigasi kasus Munir dibuka untuk publik. Karenanya, KIP memerintahkan Kementerian Sekretariat Negara selaku termohon untuk mengumumkannya.
Namun, kementerian yang kini dipimpin Pratikno itu justru mengaku tidak memiliki dokumen tersebut. Alasannya karena dokumen hasil kerja TPF Munir diserahkan langsung saat era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 24 Juni 2005.(dna/JPG)
JAKARTA - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkpolhukam) Wiranto tampak bosan menjelaskan perkembangan tentang pencarian dokumen laporan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar