Maudy Ayunda Gagas Gerakan Sosial Kejar Mimpi
jpnn.com - Sesuatu yang besar lahir dari mimpi besar. Ingin berbagi semangat dengan sesama anak muda, penyanyi dan aktris Maudy Ayunda, 23, turut menggagas social movement #KejarMimpi.
Dimulai awal tahun lalu, campaign tersebut digerakkan melalui digital maupun terjun langsung mendatangi sekolah dan kampus untuk memberikan workshop ataupun talk show.
”Tujuannya, menyemangati anak-anak muda untuk mengidentifikasi mimpi mereka, merancang strategi sehingga mampu mewujudkannya,” papar Maudy di Jakarta (7/12).
Terinspirasi dari gerakan sosial tersebut, perempuan bernama lengkap Ayunda Faza Maudya itu menciptakan lagu bertajuk sama, Kejar Mimpi, yang diluncurkan Agustus lalu.
”Saya percaya, musik adalah salah satu alat yang powerful untuk menyebarkan pesan positif bagi anak muda,” lanjut peraih bachelor of arts in philosophy, politics, and economics dari University of Oxford itu.
Maudy berharap social movement #KejarMimpi akan terus bertumbuh dan dampak positifnya meluas secara organik.
”Membahagiakan sekali saat melihat anak-anak muda zaman sekarang punya mimpi yang inovatif,” ucapnya. (nor/c10/ang)
Terinspirasi dari gerakan sosial tersebut, perempuan bernama lengkap Ayunda Faza Maudya itu menciptakan lagu bertajuk sama
Redaktur & Reporter : Adil
- Dibintangi Anggun dan Maudy Ayunda, Para Perasuk Segera Mulai Syuting
- Para Perasuk Umumkan Daftar Pemain, Anggun Hingga Maudy Ayunda Terlibat
- Maudy Ayunda Ungkap Impian Masa Kecil, Ternyata Bukan Jadi Artis
- Komunitas PERTIWI Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan & Kesejahteraan Holistik Pekerja Pertamina
- 6 Tahun Hiatus, Maudy Ayunda Kembali dengan Cahaya
- Maudy Ayunda Hingga Najwa Shihab Ramaikan Pertamina Renjana Cita Srikandi