Maudy Koesnaedi Jadi Penikmat Seni Pertunjukan
jpnn.com - MAUDY Koesnaedi sudah pernah terlibat film layar lebar, sinetron, film televisi, teater, dan ketoprak. Sama-sama menyenangkan, perempuan kelahiran Jakarta, 8 April 1975 itu lebih suka tampil di panggung ketimbang di depan kamera.
”Saya sangat mencintai dunia pertunjukan, baik itu teater, ketoprak maupun yang lain,” kata Maudy seperti yang dilansir INDOPOS (JPNN Group), Selasa (26/11).
Meski persiapan pentas lebih berat daripada berlakon di depan kamera, pemeran Zaenab dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan itu merasakan kepuasan tersendiri.
Padahal, terkadang istri Erik Meijer itu nyaris menangis saat menjalankan beratnya proses produksi sebuah pertunjukan. Tetapi itu tidak pernah membuatnya kapok. Dia justru tertantang untuk mencoba peran baru, di produksi baru.
”Saya penikmat seni pertunjukan. Setiap selesai produksi, saya (curhat sampai) nangis-nangis ke suami,” tutur ibu dari Eddy Maliq Meijer (6) itu. (ash)
MAUDY Koesnaedi sudah pernah terlibat film layar lebar, sinetron, film televisi, teater, dan ketoprak. Sama-sama menyenangkan, perempuan kelahiran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siap-Siap! Linkin Park Bakal Gelar Konser di Jakarta
- Masih Proses Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Kangen Anak
- Terus Berjuang Sembuh dari Kanker, Vidi Aldiano Jalani Pengobatan di Penang
- Andrew Andika dan Tengku Dewi Sulit Rujuk, Ini Sebabnya
- Efek Rumah Kaca dan The Panturas Tampil Spesial di Joyland Festival Jakarta 2024
- Konon Dian Nitami Terinfeksi Toksoplasma, Anjasmara Ungkap Fakta Ini