Maung Bawa 18 Pemain
Jumat, 11 Maret 2011 – 06:29 WIB
BANDUNG-Bertandang ke markas Pelita Jaya Karawang dalam lanjutan kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) besok, Persib Bandung akan membawa 18 pemain, yang diharapkan mampu mendulang poin dalam laga putaran kedua musim ini. Sementara di kubu besutan Pelatih Misha Radovic, ada satu nama pemain yang menghancurkan mimpi timnas Indonesia untuk menjadi juara di ajang Piala AFF lalu, Mohd Safee Sali. Pemain bertubuh kekar ini pun menyabet gelar topskor, dalam ajang empat tahunan tersebut. Jika tidak mewaspadai Safee, bukan tidak mungkin Maung Bandung kembali gagal meraih poin maksimal besok.
Pada pertemuan pertama di Stadion Siliwangi lalu, Eka Ramdani cs berhasil menekuk Ardan Aras cs dengan skor tipis 1-0, melalui gol yang dicetak Cristian 'El Loco' Gonzales di menit 14. Kali ini, tentu laga akan berbeda dan dipastikan sengit, mengingat Persib maupun Pelita Jaya sama-sama memiliki pemain anyar, yang bagus.
Baca Juga:
Di kubu Maung Bandung, nama Miljan Radovic dan Matsunaga Shohei di lini tengah, diharapkan mampu menunjukkan permainan apik dalam menyuplai bola ke lini depan. Sedangkan di sektor belakang, nama Abanda Herman menjadi andalan Persib dalam membendung serangan-serangan lawan.
Baca Juga:
BANDUNG-Bertandang ke markas Pelita Jaya Karawang dalam lanjutan kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) besok, Persib Bandung akan membawa 18 pemain,
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonsia vs Jepang: Mampukah Garuda Mematahkan Samurai Biru?
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Jumat Malam Menegangkan, Ada Suguhan Menarik untuk Suporter Garuda
- Diam-Diam Jay Idzes Sudah Memantau Timnas Jepang
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap