Liga Europa

Maurizio Sarri Senang Chelsea Menang di Waktu yang Tepat

Maurizio Sarri Senang Chelsea Menang di Waktu yang Tepat
Olivier Giroud dan Ross Barkley menyumbang dua gol Chelsea ke gawang Malmo. Foto: AFP

jpnn.com, MALMO - Nakhoda Chelsea Maurizio Sarri memuji performa timnya usai menang 2-1 atas wakil Swedia Malmo FF dalam leg pertama 32 Besar Liga Europa di Stadion Swedbank, Jumat (15/2) dini hari WIB.

The Blues menang berkat gol dari Ross Barkley di menit ke-30 dan Olivier Giroud pada menit ke-58. Tuan rumah memperkecil kedudukan lewat gol Anders Christiansen di menit ke-80.

Kemenangan ini mengakhiri empat kekalahan laga tandang beruntun Chelsea di semua kompetisi, terakhir dipukul Manchester City (Premier League) 0-6.

"Saya senang karena kami bermain dengan tingkat kepercayaan yang sangat baik. Menang di waktu yang tepat. Itu tidak terlalu mudah setelah pertandingan terakhir (versus City)," ujar Sarri dalam jumpa pers usai pertandingan, seperti dilansir livescore.

Pria asal Italia itu mengungkap, tidak mudah buat sebuah tim untuk menang di laga tandang setelah kalah telak di pertandingan terakhir.

"Saya senang dengan kepercayaan diri itu. Tidak mudah untuk bermain dengan kepercayaan diri ini setelah pertandingan terakhir.

"Jika kami kebobolan gol seperti ini kepada tim seperti Manchester City atau United atau Tottenham, maka Anda berisiko kebobolan tiga gol dalam 10 menit.

"Saya pikir kami harus melakukan yang lebih baik. Karena jika Anda melawan tim seperti City, United atau Tottenham seperti ini, Anda mungkin akan kebobolan lebih banyak. Namun, saya pikir kinerja tim sudah baik," tuturnya.

Chelsea memenangi laga tandang melawan Malmo dalam leg pertama 32 Besar Liga Europa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News