Maverick Indonesia dan AJI Bantu Jurnalis Terpapar Covid-19 Lewat Program Ini

Program #UntukJurnalisID turut menggalang bantuan dari para donatur yang berasal dari beragam kalangan, yaitu organisasi, perusahaan maupun individual.
Penggalangan dana ini terus dibuka hingga 12 Maret 2021. Penyaluran bantuan kepada para jurnalis terpapar Covid-19 ini akan terus berlangsung selama dana yang terkumpul dari para donatur tersedia.
#UntukJurnalisID diinisiasi oleh Maverick Indonesia bersama AJI Indonesia, dan merupakan program kerja sama kedua selama pandemi setelah sebelumnya melangsungkan kegiatan The Journalist Fellowship Program.
Program fellowship bagi para jurnalis yang terdampak Covid-19 tersebut dilangsungkan pada September-Desember 2020, dan terbagi dalam dua angkatan dengan total jumlah peserta sebanyak 40 jurnalis.(fri/jpnn)
Jurnalis merupakan kelompok yang memiliki risiko tinggi untuk terpapar Covid-19, karena tuntutan pekerjaan yang sering kali mengharuskan bertemu dengan berbagai kalangan saat peliputan.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- Kecam Kekerasan Aparat, Jurnalis Gelar Aksi Kamisan di Depan Polda Jateng
- Elnusa Petrofin Perkuat Hubungan Harmonis dengan Jurnalis Lewat Silaturahmi
- Kamar Indekos Disatroni Maling, Jurnalis Kehilangan Rp 20 Juta
- Pimpinan Komisi III Janji Kawal Proses Hukum Kasus Kematian Jurnalis Palu di Jakarta
- Seusai Bunuh Jurnalis Juwita, Oknum TNI AL Mendatangi Keluarga Korban