Max Curhat Soal Internal Demokrat Saat Ini, Bikin Kecewa
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Majelis Tinggi Demokrat Max Sopacua tidak terima dengan perolehan suara partai yang rendah dalam kontestasi Pileg 2019.
Sebab, kata dia, hasil di 2019 menunjukkan Demokrat mengalami tren penurunan perolehan suara di Pileg.
"Kami ingin menyelamatkan Partai Demokrat ini, kalau pemilu 2019 dapat 7,7 persen dan di peringkat tujuh," ucap Max ditemui di Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (13/6) ini.
BACA JUGA : Demokrat Minta Koalisi Dibubarkan, Golkar Ungkit Era SBY
Max menuntut perombakan internal partai sebelum pemilihan umum 2024. Seluruh kader harus mengembalikan fitrah Demokrat sebagai partai tengah dengan ideologi nasionalis religius.
"Terkait kondisi ini, diperlukan adanya introspeksi dan evaluasi menyeluruh untuk kemudian bersama guna membangkitkan semangat dan langkah bersama seluruh potensi dan kader mengembalikan marwah dan kejayaan Partai Demokrat," ucap politikus senior Demokrat ini.
Sementara itu, Anggota Dewan Pembina Demokrat Ahmad Mubarok turut mengamini ucapan dari Max. Saat ini, terjadi penurunan prestasi partai yang mengacu dari perolehan suara Pileg.
BACA JUGA : Respons Nasdem Soal Wacana Kursi Menteri untuk PAN dan Demokrat
Politikus senior Partai Demokrat menuntut perombakan internal sebelum pemilihan umum 2024
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Status Tersangka Denny Indrayana di Kasus Payment Gateway Harus segera Dieksekusi
- Demokrat Minta Auditor BPK Diusut Terkait Jual Beli Opini WTP