Max Sopacua Bantah KLB Demokrat 20 Maret
Senin, 11 Maret 2013 – 12:25 WIB

Max Sopacua Bantah KLB Demokrat 20 Maret
JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Max Sopacua mengatakan Ketua Majelis Tinggi, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginginkan Kongres Luar Biasa (KLB). SBY, kata Max, sudah menugaskan Sekretaris Majelis Tinggi, Jero Wacik untuk mengurus persiapan KLB. Alasan melakukan KLB karena hal itu diatur dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Demokrat.
"Karena memang harus KLB untuk menentukan ketua umumnya. Aturan AD/ART kan begitu untuk mencari ketua umum ya KLB," ujar Max saat dihubungi, Senin (11/3).
Baca Juga:
Menurut Max, KLB tidak akan dilakukan pada tanggal 20 Maret 2013, karena saat itu masih pendaftaran calon anggota legislatif dan selesai baru tanggal 24 Maret 2013. "Jadi kemungkinan besar akhir bulan ini," ucapnya.
Keterangan Max Sopacua ini sekaligus membantah rumor yang menyebut partai besutan SBY itu akan menggelar kongres luar biasa (KLB) di Bali pada 20 Maret mendatang.
JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Max Sopacua mengatakan Ketua Majelis Tinggi, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginginkan Kongres Luar
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP
- Danone Aqua Berkomitmen Implementasikan Permen LH Soal Pembayaran Jasa Lingkungan