Mayat Perempuan Kondisinya Mengenaskan, Siapa Dia?

jpnn.com, BALIKPAPAN - Satreskrim Polresta Balikpapan masih menyelidiki penyebab tewasnya perempuan tanpa identitas.
Korban ditemukan warga Kelurahan Garaha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara, Kalimantan Timur, Selasa (5/4) malam.
Mayat perempuan tersebut ditemukan warga RT 05 dalam kondisi mengenaskan di samping kolam pemancingan ikan.
Awalnya warga mencium aroma tidak sedap di sekitar rumah mereka.
Selanjutnya mereka mencari tahu asal bau tersebut. Terkejutnya warga ketika yang mereka temukan ialah mayat perempuan di samping pemancingan.
Warga setempat tidak ada yang dapat mengenali mayat tersebut, lantaran kondisi korban sudah mengalami pembusukan dan bagian wajahnya terdapat luka menganga.
Polisi yang telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi mayat korban, belum dapat memastikan penyebab kematiannya.
Kasat Reskrim Polresta Balikpapan Kompol Rengga Saputro mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan dan menunggu hasil autopsi yang dilakukan unit inafis di Rumah Sakit Bhayangkara.
Polisi masih selidiki mayat perempuan dengan wajah terluka di samping kolam pemancingan ikan.
- Warga Bojongsoang Geger Temuan Mayat Bayi di Tumpukan Sampah
- 5 Berita Terpopuler: Innalillahi, Polemik Muncul, Usulan Penetapan NIP CPNS & PPPK 2024 Ditunggu!
- Polisi Ungkap Misteri Penemuan Mayat Perempuan di Cimahi, Ternyata
- Mayat Wanita Tanpa Busana Ditemukan di Sungai Progo, Ada Robekan di Ketiak & Selangkangan
- Mayat Wisatawan Bekasi yang Tenggelam di Pantai Ujung Genteng Ditemukan
- TNI AL dan Tim SAR Gabungan Mengevakuasi Mayat Terapung di Perairan Pulau Cempedak Kalbar