Mayat Tanpa Kepala, Kaki dan Tangan Hebohkan Warga Pulau Gelam

Mayat Tanpa Kepala, Kaki dan Tangan Hebohkan Warga Pulau Gelam
Kapolsek Galang, AKP Heri Sujati, bersama anggotanya menangkat kantong jenazah berisi mayat tanpa kepala. Foto: dokumen pribadi untuk batampos.co.id

jpnn.com, BATAM - Penemuan mayat tanpa kepala, kaki dan tangan, di pesisir pantai pulau Gelam, Kecamatan Galang, Batam, Kepulauan Riau, bikin heboh warga setempat, Rabu (11/9) siang sekitar pukul 14.00 WIB.

Mayat dengan kondisi tubuh tak utuh lagi itu ditemukan pertama kali oleh nelayan pulau Gelam di dekat pemukiman warga di sana.

Jenazah tanpa kepala, kaki dan tangan itu hingga kini belum diketahui identitas dan jenis kelaminnya.

Saat ditemukan jenazah tinggal tulang belulang saja. Kapolsek Galang, AKP Heri Sujati, mengatakan, anggota tubuh korban sudah tidak utuh lagi.

“Tidak bisa dikenali termasuk jenis kelamin. Ini masih didalami di RS Bhayangkara. Kemungkinan laki-laki kalau dilihat dari bajunya,” kata Heri, Kamis (12/9).

Jenazah korban kata dia, pertama kali ditemukan seorang nelayan. Temuan itu lanjutnya sempat menghebohkan warga.

Dia juga belum dapat memastikan apakah jenazah yang ditemukan merupakan korban pembunuhan atau faktor lainnya.

“Kami mengimbau apabila ada masyarakat yang kehilangan anggota keluarga ataupun kerabat segera berkoordinasi dengan Polsek Galang atau RS Bhayangkara,” jelasnya.(eja)

Penemuan mayat tanpa kepala, kaki dan tangan, di pesisir pantai pulau Gelam, Kecamatan Galang, Batam, Kepulauan Riau, bikin heboh warga setempat, Rabu (11/9) siang sekitar pukul 14.00 WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News