Mayat Wanita tanpa Busana Ditemukan Dalam Kontainer

jpnn.com - SURABAYA – Para pekerja di depo kontainer Tanto di Jalan Teluk Kumai Timur No. 8, Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, gempar, Rabu (22/4).
Di salah satu kontainer di tempat tersebut, tepatnya di kontainer yang berukuran 20 feet dengan nomor TAKU 240133, seonggok mayat wanita tanpa busana dan tanpa identitas ditemukan.
Posisi mayat wanita yang tubuhnya mulai menghitam itu telentang. Wanita ini dalam keadaan tanpa selembar kain pun menutupi tubuhnya alias telanjang bulat.
Kali pertama mayat ini ditemukan Moch. Imron dan Iwan. Keduanya merupakan karyawan depo kontainer Tanto.
Mereka membuka kontainer tersebut lantaran hendak mengisi kontainer dengan barang yang hendak dikirim.
Ternyata saat membuka kontainer yang dimaksud, di dalamnya mayat wanita tanpa busana itu ditemukan.
”Kami betul betul kaget. Sebelumnya tidak tercium bau apa apa,” kata Iwan.
Keduanya pun kemudian melaporkan temuan mayat tersebut ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Begitu tiba, polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
SURABAYA – Para pekerja di depo kontainer Tanto di Jalan Teluk Kumai Timur No. 8, Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, gempar, Rabu (22/4).
- Rencana Penerapan Ganjil-Genap di Palembang, Ini Lokasinya
- Endus Kerugian Negara, Dedi Mulyadi Minta BPK Audit PTPN dan Perhutani
- Gubernur Sulut Bakal Tangkap ASN yang Berkeluyuran Saat Jam Kerja
- Gubernur Agustiar Pengin Meningkatkan Pendidikan dengan Satu Rumah Satu Sarjana
- Ridwan Kamil Sulit Dihubungi Seusai Rumahnya Digeledah KPK
- Feby Deru Resmi Buka Kriya Sriwijaya Ramadan Sale dan Operasi Pasar, Simak Pesannya