Maybank Segera Lepas Saham Kembali

Maybank Segera Lepas Saham Kembali
Maybank Segera Lepas Saham Kembali
Seperti diketahui, Maybank mengambil alih BII setelah resmi membeli 100 persen saham konsorsium Sorak Financial Holdings Pte Ltd yang merupakan pemegang saham pengendali  BII. Dalam proses akuisisi tersebut, Maybank telah mengeluarkan total dana sebesar USD 2,7 miliar atau sekitar Rp 24,3 triliun. Sebesar USD 1,2 miliar dikeluarkan untuk membayar tender offer, sementara USD 1,5 miliar untuk pembelian saham Sorak di BII.

Adanya aturan refloat tersebut sempat membuat Maybank mengurungkan niat untuk mengambil alih BII. Namun, setelah mendapat desakan serta adanya jaminan kolonggaran, Maybank akhirnya menguasai kepemilikan BII secara penuh. Saat ini Maybank menguasai sebanyak 97,41 persen saham BII, yang terdiri dari Sorak Financial Holdings Pte Ltd sebesar 54,33 persen dan Maybank Offshore Corporate Services (Labuan) Sdn Bhd sebesar 43,08 persen. Sementara sisanya 2,59 persen adalah publik. Dengan porsi publik yang berada di bawah 5 persen, saham BNII memang tidak likuid dan cenderung tidak aktif. (gen)

JAKARTA - Badan Pengawas Pasar Modal-Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) memberikan kelonggaran atau tambahan waktu 6 bulan lagi kepada Malayan Banking


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News