Mayjen Muhammad Saleh: TNI Bukan Organisasi Kemasyarakatan, Hingga Kini Tetap Solid

jpnn.com - JAYAPURA - Panglima Kodam XVII/Cendrawasih Mayjen Muhammad Saleh Mustafa menyatakan bahwa TNI bukan organisasi kemasyarakatan (ormas).
Jenderal bintang dua ini menegaskan bahwa prajurit TNI tetap solid dan menjadi pemersatu bangsa.
“TNI bukan organisasi masyarakat dan hingga kini tetap solid,” kata Mayjen Muhammad Saleh Mustafa seusai membuka turnamen sepak bola santri di Lapangan Den Zipur Waena, Jayapura, Papua, Senin (12/9).
Dia menyatakan bahwa TNI lahir dari rakyat dengan sejarah perjuangan yang tidak mudah sehingga menjadi alat pertahanan juga sebagai pemersatu bangsa.
"Tidak ada satu pun negara di dunia yang tentara atau militernya bersifat gerombolan," ungkap Mayjen Muhammad Saleh.
Dia menyatakan bahwa komandan pasukan memiliki tanggung jawab terhadap kondisi morel prajurit.
"Tidak ada masalah karena seluruh prajurit khususnya di jajaran Kodam XVII Cenderawasih solid," kata dia.
Menurut dia, soliditas prajurit hingga kini tetap kuat dan pasukan terjaga serta satu komando.
Mayjen Muhammad Saleh Mustafa menegaskan TNI solid. Tidak ada satu pun negara di dunia yang tentara atau militernya bersifat gerombolan.
- Kasus Oknum TNI Tembak 3 Polisi Bukan Masalah Antarinstitusi, Seorang Brimob Tersangka
- Sambut Hari Raya Idulfitri 2025, Panglima TNI Membuka Bazar Murah Demi Kesejahteraan Prajurit dan PNS
- Anggota TNI Penembak 3 Polisi di Way Kanan Terancam Dipenjara Sampai Mati
- Dedi Mulyadi Buka Opsi Revisi Kerja Sama dengan TNI AD
- IDCI Nilai Pertahanan Siber Seharusnya Jadi Tugas Utama TNI
- Tragedi Penembakan di Way Kanan, Lemkapi Desak TNI-Polri Segera Tetapkan Tersangka