Mayjen TNI Iwan Setiawan: Kami akan Memberikan Ketenangan untuk Masyarakat
HUT Ke-65 Kodam XII/Tanjungpura
Mayjen Iwan mengatakan pihaknya akan terus meningkatkan semangat profesionalisme, adaptif, bersinergi, patriot NKRI dan makin dicintai rakyat, dalam memaknai peringatan HUT ke-65 Kodam XII/Tpr.
“Semangat profesional, adaptif, bersinergi, dan menjadi patriot NKRI yang dicintai rakyat terus menguatkan Kodam XII Tanjungpura dalam menjalankan tugasnya sebagai pelindung dan pengayom masyarakat," kata jenderal bintang dua itu.
Mayjen Iwan juga menekankan kepada seluruh prajurit untuk mengedepankan pentingnya peran TNI dalam menjaga keamanan dan kedaulatan bangsa.
Menurut Iwan, Kodam XII/Tpr sebagai bagian dari TNI, telah menunjukkan dedikasi dan profesionalisme yang tinggi dalam menjalankan tugasnya. Kodam XII/Tpr selalu berusaha menjadi contoh yang baik dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi rakyat.
Dalam keseharian, para prajurit Kodam XII/Tanjungpura terus berupaya menjadi bagian yang aktif dan responsif menangani masalah-masalah yang dihadapi masyarakat.
Mayjen Iwan juga menekankan pentingnya sinergi antara Kodam XII/Tpr dengan Polri dan matra TNI lainnya serta pemerintah daerah (pemda).
Menurutnya, kolaborasi yang solid antara para prajurit dan instansi lain dalam TNI, sangat penting untuk menjaga keamanan dan kedaulatan negara.
“Dengan bersinergi, TNI dapat memberikan perlindungan yang optimal kepada rakyat dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kodam XII Tanjungpura," kata mantan Danjen Kopassus TNI AD, itu.
Panglima Kodam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan menyatakan bahwa TNI hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat, dan memberikan ketenangan bagi rakyat.
- Tokoh Buruh Tolak Wacana Polri di Bawah TNI
- 3 Pelaku Begal Anggota TNI di Medan Masih di Bawah Umur, Korban Ditendang
- Melantik Dua Pejabat Strategis TNI AD, KSAD Jenderal Maruli Tekankan Pentingnya Kepemimpinan Inspiratif
- Hadiri Rakernas HIPPI, Ketum Kadin Anindya Bicara Soal Efisiensi Anggaran untuk Kepentingan Rakyat
- KPK Anggap Kewenangan Memproses Militer Korup Sebagai Kesetaraan dalam Hukum
- Ada Usul Polri di Bawah Kemendagri, Hendardi Singgung Amanat Reformasi