Mayjen TNI Soedarmo Didorong Maju di Pilgub Kaltim
jpnn.com, JAKARTA - Nama Mayjen TNI Soedarmo masuk dalam bursa kandidat calon gubernur Kalimantan Timur (Kaltim).
Alumni AKABRI tahun 1983 yang saat ini menjabat sebagai Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum (Dirjen Polpum) Kemendagri itu disebut-sebut punya peluang besar diusung Partai Golkar.
Kabar menyebut, ada petinggi DPP Golkar yang sudah bicara dengan Soedarmo, memintanya maju di Pilkada Kaltim.
Soedarmo merupakan mantan pejabat di Badan Intelijen Negara (BIN). Pernah menjabat sebagai Kabinda Kaltim. Selain itu, saat masih di BIN, pernah juga dipercaya sebagai Direktur BIN willayah Sumatera-Kalimantan.
Sosok ramah itu juga sempat menjadi Atase Pertahanan RI di Bangkok. Juga staf Atase Pertahanan RI di Singapura.
Soedarmo yang pernah menduduki kursi Dandim 1408/Makassar itu alih status sebagai anggota TNI menjadi PNS terhitung mulai 1 Juli 2015.
Pria kelahiran Tulungagung, 28 September 1959 itu juga sudah sarat pengalaman di pemerintahan. Pernah dipercaya sebagai Plt Gubernur Aceh.
Munculnya nama Soedarmo ini bakal makin membuat panggung politik jelang Pilgub Kaltim semakin dinamis.
Ada petinggi DPP Partai Golkar yang sudah bicara dengan Mayjen TNI Soedarmo, minta agar maju di Pilkada Kaltim.
- Hasil Pleno KPU Kaltim: Rudy-Seno 55,7 Persen, Isran-Hadi 44,3 Persen
- Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim
- Survei LPMM Gen Z dan Milenial Pilih Rudy Mas'ud-Seno Aji di Pilgub Kaltim
- Pilgub Kaltim: Elektabilitas Isran-Hadi Belum Mampu Kalahkan Rudy Mas'ud-Seno Aji
- Jelang Pencoblosan, Rudy Mas'ud-Seno Aji Bakal Jadi Pemenang di Pilgub Kaltim
- Survei Tatap Muka Poltracking Indonesia: Isran Noor-Hadi 52.9%, Rudy Mas'ud-Seno Aji 38,4%