Mayoritas Anggota FPG Pendukung Ical Ramai-Ramai Menyeberang ke Agung
jpnn.com - JAKARTA - Keyakinan Fraksi Partai Golkar DPR kubu Aburizal Bakrie alias Ical bahwa pendukungnya tidak akan berbondong-bondong menyeberang ke kubu Agung Laksono ternyata pupus. Sebab, puluhan anggota FPG DPR ramai-ramai yang mengalihkan dukungan ke kubu Agung hasil musyawarah nasional (munas) di Ancol yang mendapat pengakuan pemerintah.
Sekretaris Jenderal DPP Golkar hasil munas Ancol, Zainuddin Amali mengklaim ada 61 dari 91 anggota FPG DPR yang mendukung keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly terhadap keabsahan Agung Laksono Cs sebagai pengurus di partai berlambang beringin itu. "Sehubungan dengan keluarnya SK menkumham, 61 orang dari 91 anggota FPG dan dua orang yang belum dilantik telah menyatakan konfirmasinya menerima keputusan pemerintah tentang pengukuhan hasil Munas Jakarta di bawah Agung," kata Amali di DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Selasa (24/3).
Amali menyampaikan hal itu di sela-sela pertemuan Agung Cs dengan anggota FPG DPR. Amali menuturkan, belum semua anggota FPG yang telah mendukung Agung hadir pada pertemuan itu. Sebab, ada yang mengajukan izin, tapi ada pula yang masih dalam perjalanan.
"Bagi saya gak bisa dipaksakan hadir hari ini yang sedang melakukan tugas kedewanan. Dengan demikian mereka mohon dispensasi, hadir ke DPP karena disadari di sinilah sekretariat DPP Golkar yang sah. Dengan demikian berakhirlah seluruh perselisihan di Partai Golkar," tegasnya.
Aali juga menegaskan, kalaupun ada upaya hukum lain dari kubu Ical dan pendukungnya, maka hal itu tak akan berpengaruh pada keputusan menkumham. Sebab, upaya hukum itu tidak akan menunda eksekusi atas SK menkumham.
"Jika ada pihak yang belum berkenan dengan putusan itu maka ada tempatnya untuk adukan ke PTUN. Tapi sekali lagi itu tidak batalkan dan menunda eksekusi dari putusan menkumham itu. Insya Allah minggu depan sudah selesai (kepengurusan fraksi)," pungkasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Keyakinan Fraksi Partai Golkar DPR kubu Aburizal Bakrie alias Ical bahwa pendukungnya tidak akan berbondong-bondong menyeberang ke kubu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Afriansyah Noor Tegaskan Siap Maju jadi Caketum PBB, Singgung Nama Yusril
- Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal
- Kembali Terpilih jadi Gubernur Sumsel, Herman Deru Siap Menyukseskan Program MBG