Mayoritas Daerah Belum Siap Hadapi Bencana
Pemda Harus Segera Bentuk BPBD
Minggu, 31 Oktober 2010 – 14:24 WIB
JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat bahwa banyak Pemerintah Daerah (Pemda) di Indonesia yang belum siap menghadapi bencana sekalipun daerahnya termasuk rawan bencana. Pasalnya, dari 530 kabupaten/kota di Indonesia ternyata baru 171 daerah saja yang membentuk sudah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
Hal itu diungkapkan Direktur Kesiapsiagaan BNPB Wisnu Wijaya dalam sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu (30/10). Menurutnya, dari 33 provinsi yang ada saja belum semuanya memiliki BPBD. "BPBD baru terbentuk di 29 dari 33 provinsi," sebutnya.
Baca Juga:
Bahkan Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogkyakarta yang saat ini tengah bencana dilanda letusan Gunung Merapi, kata Wisnu, ternyata belum memiliki BPBD. Padahal, kata Wisnu, Pemda menjadi penanggung jawab utama dalam penaggulangan bencana.
"Sesuai arahan dari Bapak Presiden bahwa penanggung jawab utama penanggulangan bencana adalah Pemerintah kabupaten/kota. Kemudin provinsi memberi dukungan dan tidak mengambil alih kewenangan kabupaten/kota. Pusat juga datang memberi bantuan," kata Wisnu.
JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat bahwa banyak Pemerintah Daerah (Pemda) di Indonesia yang belum siap menghadapi bencana
BERITA TERKAIT
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai, Honorer Titipan Mencuat, Ternyata Ada Kejutan yang Muncul