Mayoritas Pemilih Jabar Masih Berorientasi Materi
Senin, 26 November 2012 – 22:44 WIB
JAKARTA – Psikolog Tiko Bisono menilai mayoritas masyarakat Jawa Barat masih akan memilih calon kepala daerah berdasarkan materi. Hal ini selain disebabkan rendahnya tingkat pendidikan yang ada, juga akibat kurangnya pembelajaran dari para tokoh-tokoh masyarakat.
“Misalnya kalau calon yang mereka pilih menang, itu nantinya betul akan membangun jembatan di kampung mereka saja,” ujarnya di Jakarta, Senin (26/11).
Fakta ini diperoleh Tika setelah sebelumnya berkeliling ke 15 kelurahan di berbagai daerah Jawa Barat. Namun kegiatan tersebut dilakukan bukan berkaitan dengan Pilkada, tapi lebih untuk memberi penyuluhan akan pentingnya membangun pendidikan di tengah keluarga.
“Dari kegiatan itu, saya melihat kemungkinan mayoritas masyarakat masih memilih orang yang memberi uang, kaos, sembako dan lain-lain. Jadi boro-boro mereka melihat apakah tokoh yang dipilih memiliki jiwa kenegarawanan atau tidak, itu masih jauh sekali,” katanya.
JAKARTA – Psikolog Tiko Bisono menilai mayoritas masyarakat Jawa Barat masih akan memilih calon kepala daerah berdasarkan materi. Hal ini selain
BERITA TERKAIT
- Komisi IV Dorong Pemda Aktif Berkontribusi Menyukseskan MBG
- Pesan Megawati di Acara Wayang, Hasto: Tahun Ini, PDIP Menghadapi Vivere Pericoloso
- Demokrat Gelar Baksos-Donor Darah, Rangkaian Awal Perayaan Natal Nasional
- Pertemuan Prabowo-Megawati Bakal Berdampak ke Psikologis Elite
- Soal Riset OCCRP, Prabowo Diminta Layangkan Nota Protes ke Pemerintah Belanda
- Skandal Pemasangan Pagar Laut, Legislator NasDem Minta Menteri Trenggono Dievaluasi