Mayweather Tetap Tak Terkalahkan
Senin, 15 September 2014 – 07:52 WIB

Floyd Mayweather Jr tetap tak terkalahkan. JPNN.com
LAS VEGAS - Kini Floyd Mayweather Jr bisa merencanakan masa pensiunnya dengan lebih tenang. Karena lawan yang diprediksi banyak pengamat bakal menghentikan rekor kemenangan sempurnanya, Marcos Maidana, akhirnya bisa ditaklukkan untuk kedua kalinya dengan angka mutlak, Minggu (14/9).
Setelah melakoni pertarungan selama 12 ronde tiga juri memberikan keunggulan telak kepada petinju 37 tahun tersebut. Guido Cavalleri 115-112, John McKaie 116-111, Dave Moretti 116-111. Dengan kemenangan tersebut, Mayweather sukses mempertahankan sabuk juara kelas welter versi WBA dan WBC sekaligus menambah rekor kemenangannya menjadi 47-0.
Baca Juga:
Maidana tak tampil sesuai ekspektasi banyak orang. Bahkan pukulannya yang mendarat di tubuh Mayweather tak sebanyak pertarungan jilid pertama keduanya 3 Mei lalu. Sementara di paruh kedua pertandingan, Mayweather yang memperoleh USD 32 juta untuk revans-nya itu memilih bermain aman dengan banyak bertahan.
Baca Juga:
LAS VEGAS - Kini Floyd Mayweather Jr bisa merencanakan masa pensiunnya dengan lebih tenang. Karena lawan yang diprediksi banyak pengamat bakal menghentikan
BERITA TERKAIT
- Klasemen Akhir Pekan ke-30 Liga 1: Madura United Menjauhi Zona Merah
- Pebiliar Legendaris Efren Reyes Ramaikan Ekshibisi Biliar di Jakarta
- Persib Butuh 2 Poin untuk Mengunci Gelar Juara Liga 1
- Liga 1: Jawab Keraguan soal Netralitas, PT LIB Menugaskan 4 Wasit Asing
- Dewa United dan Persebaya Buka Jalan Persib Juara Liga 1
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga