Mayweather Tetap Tak Terkalahkan
Senin, 15 September 2014 – 07:52 WIB
Bayless yang melihat aksi kurang sportif tersebut langsung menghukum Maidana dengan memotong satu angka. Keputusan tersebut semakin menjauhkan ambisi Maidana untuk memenangkan pertarungan revans tersebut. Hanya dengan memukul KO lawannya, pertarungan tersebut menjadi miliknya. Tapi faktanya berbeda, Mayweather tetap berdiri sampai ronde terakhir.
Usai pertarungan kemarin, Mayweather bisa memuluskan rencana pensiunnya selepas kontraknya dengan Showtime berakhir tahun depan. Masih ada tiga pertarungan yang harus dilewatinya dengan kemenangan jika dia ingin menutup karirnya dengan manis.
Sudah ada dua nama yang menunggu Mayweather di laga berikutnya. Mereka adalah Manny Pacquiao dan Amir Khan. Siapapun tahu Pacquiao sudah tak setajam dulu. Jadi lawan kuat yang paling mungkin menjegal rekor Mayweather adalah Amir Khan.
Khan yang hadir menyaksikan pertarungan kemarin langsung sesumbar menantang Mayweather di pertarungan berikutnya. "Floyd, seperti yang kita tahu, bukanlah petinju dengan pukulan keras. Kelincahan kakinya sudah jauh menurun, Dia hanya melontarkan satu persatu pukulan dan terkena pukulan lebih banyak. Maidana juga begitu, dia bukan petinju yang cepat dan dia tetap seperti dulu, mudah terkena pukulan," ujar Khan yang juga pernah mengalahkan Maidana.
LAS VEGAS - Kini Floyd Mayweather Jr bisa merencanakan masa pensiunnya dengan lebih tenang. Karena lawan yang diprediksi banyak pengamat bakal menghentikan
BERITA TERKAIT
- Jadwal Premier League Pekan Ini: Ujian Berat buat Man City
- Piala AFF 2024: Rafael Struick Tanda Tanya, Shin Tae Yong tak Gelisah
- BWF World Tour Finals 2024: The Last Dance Zheng Siwei/Huang Yaqiong
- PBSI Kembali Gelar WONDR by BNI BrightUp Cup 2024, Fan Bisa Merasakan Sensasi Berbeda
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara