Mazda CX-3 2024 Meluncur di Jakarta, Sebegini Harganya

Mazda CX-3 2024 Meluncur di Jakarta, Sebegini Harganya
PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi meluncurkan Mazda CX-3 terbaru di Jakarta, Kamis (29/2/2024). Foto: dok PT EMI

Tidak hanya itu, Mazda CX-3 juga memiliki desain velg terbaru, yang berbentuk seperti palang. Hal itu menambahkan kesan cepat dan dinamis.

Beralih ke bagian interior, SUV lima penumpang itu hadir dengan jok berbahan kulit pada varian 1.5 Sport, dan jok berbahan kombinasi kulit dan suede pada varian 2.0 Pro.

Jok kursi pada varian 2.0 Pro juga semakin dipercantik dengan aksen Arrow Pattern, untuk mengekspresikan kesan dinamis The New Mazda CX-3.

Panel dasbor dan door trim juga menggunakan bahan suede, sementara pada varian 2.0 Pro menggunakan bahan kulit dengan aksen dot pattern.

Bagian louver ring atau bingkai kisi-kisi AC juga diberikan sentuhan warna merah dan perak pada varian 1.5 Sport, serta warna coper dan hitam pada varian 2.0 Pro.

Mazda CX-3 varian 1.5 Sport hadir dengan tujuh pilihan warna, sedangkan 2.0 Pro ditawarkan dalam empat pilihan warna.
Salah satu pilihan warna terbaru yang termasuk dalam kedua varian adalah Aero Grey Metallic.

Warna itu terinspirasi dari dinamika udara saat mobil sedang berada di dalam di wind tunnel.

Warna terbaru itu diyakini mampu memberikan nuansa modern, yang membedakan Mazda CX-3 dengan mobil-mobil lainnya di pasaran.

PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi meluncurkan Mazda CX-3 terbaru di Jakarta, Kamis (29/2/2024). Cek harganya di sini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News