Mazzarri tak Tertarik Tangani Gli Azzurri
jpnn.com - MILAN- Posisi sebagai nakhoda timnas selama ini selalu dambaan banyak pelatih di dunia. Namun, hal itu ternyata tak berlaku bagi nahkoda Inter Milan, Walter Mazzarri.
Mantan pelatih Napoli itu mengaku tak tertarik menukangi timnas Italia. Sebagaimana diketahui, posisi pelatih Gli Azzurri, julukan Italia memang tengah lowong setelah Cesare Prandelli memutuskan hengkang.
“Apakah saya senang menjadi pelatih timnas? Saya tak suka dengan posisi itu. Saya senang merasakan tekanan dan melatih pemain setiap hari,” terang Mazzarri sebagaimana dilansir laman Inter Channel, Minggu (20/7).
Selama ini, beberapa pelatih terus dikait-kaitkan sebagai suksesor Prandelli. Selain Mazzarri, Roberto Mancini dan Antonio Conte juga menjadi nama yang terus didengung-dengungkan. Namun, Conte disebut menjadi kandidat terkuat setelah hengkang dari Juventus.
“Semuanya bisa saja terjadi di sepakbola. Kami membuat piliha sendiri. Kami adalah sosok yang profesional. Saya tak tertarik dengan apa yang terjadi di klub lain,” tegas mantan pelatih Sampdoria itu. (jos/jpnn)
MILAN- Posisi sebagai nakhoda timnas selama ini selalu dambaan banyak pelatih di dunia. Namun, hal itu ternyata tak berlaku bagi nahkoda Inter Milan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Putra Cari Peluang Kemenangan Melawan Korea
- Begini Langkah Pordasi Menatap Olimpiade LA 2028, Siapkan Program Kesejahteraan Hewan
- Kekuatan Borneo FC di Mata Adam Alis, Pesaing Kuat Liga 1
- Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
- Herve Renard: Selamat untuk Timnas Indonesia, Mereka Layak Menang