Mbah Minto Meninggal Dunia, Pak Ganjar: Ya Allah, Innalillahi
jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo ikut berdukacita atas meninggalnya Minto Suwito Siyam alias Mbah Minto, konten kreator asal Klaten, Jateng.
Mbah Minto meninggal dunia pada usia 85 tahun pada Rabu (22/12) malam, pukul 21.15 WIB.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo bersama Mbah Minto. Foto: YouTube Ucup Klaten
Kabar meninggalnya Mbah Minto disampaikan Ucup Klaten melalui akunnya di Instagram.
"Ya Allah. Innalillahi wainna ilaihi raji'un. Selamat jalan Mbah Minto," tulis Pak Ganjar melalui akunnya di Instagram, diberitakan jateng.jpnn.com pada Kamis (23/12).
"Saya bersaksi, panjenengan adalah orang baik. InsyaAllah husnulkhatimah," lanjutnya.
Di mata Ganjar, sosok Mbah Minto adalah orang yang baik dan menerima apa adanya.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo atau Pak Ganjar berdukacita setelah mendapat kabar Mbah Minto meninggal dunia, Kamis (23/12).
- Potret Karangan Bunga dari Penggemar Taiwan di Rumah Duka Ricky Siahaan
- Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan
- Hanyut di Sungai Belawan, Bocah 6 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia