Mbah Minto Meninggal, Ucup Klaten: Terima Kasih untuk Semua Kebaikan
Kamis, 23 Desember 2021 – 08:46 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Kabar duka datang dari YouTuber asal Klaten, Jawa Tengah, Mbah Minto.
Minto Suwito Siyam atau dikenal Mbah Minto meninggal dunia pada Rabu (22/12) pukul 21.15 WIB.
Adapun kabar duka itu disampaikan oleh YouTuber Ucup Klaten melalui akunnya di Instagram.
Dalam unggahannya, Ucup Klaten membagikan potret Mbah Minto semasa hidup dan ucapan belasungkawa.
"Sugeng tindak Simbok. Terima kasih untuk semua kebaikan dan ketulusanmu," tulis Ucup Klaten melalui akumnya di Instagram dikutip Kamis (23/12).
"Karya-karyamu akan selalu kami kenang," imbuhnya.
Warganet dan juga kreator konten lainnya pun turut berdukacita atas kepergian Mbah Minto.
Hal itu terlihat dari kolom komentar unggahan tersebut yang dipenuhi ucapan belasungkawa.
YouTuber Ucup Klaten mengabarkan bahwa Minto Suwito Siyam atau dikenal Mbah Minto meninggal dunia pada Rabu (22/12).
BERITA TERKAIT
- Apa itu YouTube Shopping Affiliate? Simak Info dari Raditya Dika
- YouTuber Jerome Polin Berbagi Tip Agar Cepat Akrab dengan Teman Baru
- Putra Siregar & Bobon Santoso Berkolaborasi, Masak 1.000 Porsi Daging Kurban
- BPIP Minta Anggaran Rp 45 M untuk Bayar YouTuber dan TikToker
- Hasil Ijtima Ulama Komisi Fatwa: YouTuber dan Selebgram Wajib Zakat
- Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Perhubungan Ini Dicopot Kemenhub