Mbah Yayo Meninggal Dunia, Sertu Sawal Sampai Masuk Liang Kubur

Mbah Yayo Meninggal Dunia, Sertu Sawal Sampai Masuk Liang Kubur
Sertu Sawal, Babinsa 405-12/Lahat Kodim 0405 Lahat, yang bertugas di Desa Tanjung Payang Kecamatan Lahat Selatan Kabupaten Lahat, ikut membantu menguburkan jenazah Yayo (91). Foto: dok palpres

jpnn.com, LAHAT - Kabar meninggalnya Mbah Yayo (91), warga Desa Tanjung Payang, Talang Sakti, Lahat Selatan, pada Selasa (31/5), ternyata sampai ke telinga Sertu Sawal.

Babinsa yang bertugas di Koramil 405-12/Lahat Kodim 0405 Lahat itu pun langsung sibuk mengurusi jenazah pria 91 tahun tersebut.

Tidak ada hubungan keluarga, Sawal hanya tergerak hatinya pengin mengurusi almarhum yang selama ini hidup sebatang kara.

Sertu Sawal ikut membantu mengurus jenazah, mensalatkan, hingga menguburkan.

Sawal, bahkan sampai masuk liang kubur membaringkan jenazah ke peristirahatan terakhirnya.

Tidak langsung pulang, Sertu Sawal juga ikut membacakan yasin dan tahlil pada malam harinya.

Kades Tanjung Payang Sapri mengucapkan terima kasih atas perhatian Babinsa setempat.

Menurut Sapri, Sertu Sawal patut dicontoh, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Sertu Sawal, Babinsa yang bertugas di Koramil 405-12/Lahat langsung sibuk mengurusi Mbay Yayo yang meninggal dunia pada Selasa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News